Home Download Cepat Download Perangkatnya, Survey Lingkungan Belajar Segera Dimulai

Cepat Download Perangkatnya, Survey Lingkungan Belajar Segera Dimulai

by Tren Belajar

Trenbelajar.com – Survei Lingkungan Belajar untuk Pendidikan Dasar dan Menengah telah dimulai sebagai bagian dari kebijakan Merdeka Belajar dan telah diterapkan sejak tahun 2021.

Tujuan dari survei ini adalah untuk memberikan informasi dan pemahaman yang konstruktif tentang keadaan dan tantangan dalam pendidikan dasar dan menengah. Diharapkan juga survei ini dapat memberikan masukan yang berharga dalam merumuskan kebijakan pendidikan di masa depan.

Tujuan akhir dari Survei Lingkungan Belajar ini akan menjadi dasar dalam menafsirkan kembali kerangka kerja pendidikan dasar dan menengah, baik dalam tingkat kebijakan maupun pada tingkat teknis di Satuan Pendidikan.
Sementara itu, Tri Pusat Pendidikan, yaitu keluarga, masyarakat, dan Satuan Pendidikan, diharapkan dapat bekerja secara sinergis dalam mengoptimalkan perkembangan anak dalam berbagai aspek seperti fisik-motorik, kognitif, sosial, emosional, moral, dan spiritual di jenjang pendidikan dasar.
Berikutnya pada jenjang pendidikan menengah, fokus akan diberikan pada penguatan dan pengembangan potensi dominan peserta didik. Semuanya dimulai dengan memastikan adanya lingkungan belajar yang kondusif yang berpusat pada peserta didik.
Adanya Sulingjar ini Satuan Pendidikan dasar dan menengah diharapkan lebih termotivasi dalam mengembangkan kapasitas mereka dalam membawa perubahan dalam pendidikandalam melakukan eksplorasi profesional dalam upaya mendukung kesejahteraan, perkembangan, dan pembelajaran peserta didik.
Pada akhirnya survei ini dapat menjadi alat yang berguna bagi Satuan Pendidikan dalam mengembangkan diri dan memberikan pendidikan yang lebih baik bagi peserta didik.
Pada tahun ini Sulingjar akan segera dilaksanakan, Lebih lengkap mengenai perangkat Sulingjar di tahun 2023 ini dapat diunduh :
1. Panduan Bimtek Tim Helpdesk AN Tahun tahun 2023  Unduh
2. Teknis AKses Dasbor Sulingjar   Unduh
3. Juknis aplikasi ANBK tahun 2023  Unduh
4. Pendataan BIOAN 2023  Unduh
5. Infrastruktur Asesmen Nasional 2023  Unduh
6. Junis Sulingjar Dikdasmen 2023  Unduh
7. Juknis Sulingjar PAUD 2023  Unduh
8 Langkah Pendaftaran Sulingjar 2023  Unduh

Artikel lain

Leave a Comment